Lima Cara Adaptasi Unta, Sang Kapal Gurun
Tagged Tags: , ,

Tahukah kamu? Unta memiliki julukan ships of the desert atau kapal gurun. Unta memiliki beberapa keistimewaan yang menjadikannya hewan andalan untuk transportasi di gurun pasir. Bahkan, unta dapat membawa beban yang berat hingga ratusan kilogram, lho! Menurut kamu, adakah hewan lain yang dapat kita gunakan untuk menjelajahi gurun dalam waktu yang lama?

Popo sedang membayangkan beberapa hewan seperti kuda, keledai, kambing atau sapi. Apakah hewan-hewan ini bisa digunakan sebagai alat transportasi di gurun dalam jangka waktu yang lama?
Popo sedang membayangkan beberapa hewan seperti kuda, keledai, kambing atau sapi. Apakah hewan-hewan ini bisa digunakan sebagai alat transportasi di gurun dalam jangka waktu yang lama? (Ilustrator: Keni)

Gurun pasir memiliki suhu yang sangat panas dan kering pada siang hari. Selain itu, di gurun juga sulit ditemukan air dan tanaman. Tidak banyak hewan yang dapat bertahan di lingkungan seperti ini. Unta merupakan salah satu hewan yang dapat beradaptasi di lingkungan ekstrim ini. 

Bagaimana cara unta beradaptasi? 

1. Melalui punuknya

Di gurun pasir susah mendapatkan makanan. Jadi unta harus memiliki kemampuan menyimpan makanan untuk beradaptasi. Untungnya, unta memiliki punuk untuk menyimpan cadangan makanannya. Cadangan makanan unta disimpan dalam bentuk lemak khusus. Nah, lemak khusus inilah yang nantinya digunakan saat unta kesulitan mendapatkan makanan. Jadi, punuk unta bukan berisi air yah teman-teman! Untuk kebutuhan air, unta memenuhinya dengan cara menyimpannya dalam cairan tubuh seperti darah. 

2. Minum air yang super banyak

Unta mampu minum sampai 200 liter air dalam sekali waktu minum. Untuk minum 100 liter air, unta hanya butuh waktu sekitar 10 menit. Waah, banyak sekali ya! Dengan kemampuan inilah unta bisa melakukan perjalanan jauh tanpa minum hingga beberapa hari bahkan minggu. Cara ini membuat unta bisa beradaptasi dengan sulitnya air di gurun. Tentunya dengan memberi makan dan minum untanya dulu yah sebelum pergi 😊.

Punuk unta bukanlah berisi air, tetapi berupa lemak yang digunakan sebagai cadangan makanan. Hal ini membuat unta dapat beradaptasi jika sulit menemukan makanan di gurun.
Punuk unta bukanlah berisi air, tetapi berupa lemak yang digunakan sebagai cadangan makanan. (Ilustrator: @silviaanugrah)

3. Mata, hidung, dan telinga yang spesial

Unta memiliki bulu mata tebal dan panjang untuk mencegah masuknya pasir atau benda asing ke mata. Walaupun ada pasir yang masuk ke mata, unta memiliki kelopak mata ketiga yang bisa menyingkirkannya. Unta mempunyai kemampuan menutup lubang hidung untuk mencegah pasir masuk melalui hidung. Sementara untuk telinga, unta memiliki rambut-rambut di dalam telinganya untuk mencegah pasir masuk. Melalui mata, hidung, dan telinga yang spesial ini unta bisa beradaptasi dengan pasir yang berterbangan di gurun.

Karakteristik bagian mata dan hidung unta yang bisa membantu unta beradaptasi di lingkungan gurun.
Karakteristik bagian mata dan hidung unta yang bisa membantu unta beradaptasi di lingkungan gurun. (Ilustrator: @silviaanugrah)

4. Telapak kaki yang tebal

Bayangkan panasnya pasir yang ada di gurun saat siang hari yang terik. Nah, untungnya hal ini bukan masalah bagi unta karena telapaknya yang tebal. Jadi, unta dapat menahan panas pada saat berjalan di gurun pasir. Selain itu, telapak kaki unta juga memiliki bantalan lembut dan melebar. Fungsinya untuk memudahkan unta berjalan diatas tanah berpasir agar tidak tenggelam. Bentuk telapak yang istimewa ini yang membuat unta bisa beradaptasi dengan pasir di gurun.

Karakteristik kaki unta yang memiliki ukuran kaki lebih besar dibandingkan kaki manusia membuatnya memiliki tekananan yang lebih kecil ke tanah. Hal inilah yang membuat kaki unta tidak mendelesak saat berjalan di gurun pasir. Makanya unta bisa beradaptasdi dengan baik.
Karakteristik kaki unta yang memiliki ukuran kaki lebih besar dibandingkan kaki manusia membuatnya memiliki tekananan yang lebih kecil ke tanah. Hal inilah yang membuat kaki unta tidak mendelesak saat berjalan di gurun pasir. (Ilustrator: @silviaanugrah)

5. Organ tubuh yang istimewa

Unta memiliki ginjal dan usus yang sangat efisien untuk menyerap air lebih banyak. Karenanya urin unta sangat kental dan kotorannya sangat kering. Pada umumnya hewan lain mengeluarkan urin dan kotoran yang masih mengandung air.

Kotoran unta bisa langsung dibakar karena tidak mengandung air.
Kotoran unta bisa langsung dibakar karena tidak mengandung air. (Ilustrator: Keni)

Nah, sekarang kita sudah tahu mengapa unta mendapat julukan ships of the desert atau kapal gurun. Keistimewaan bentuk tubuh unta membuat hewan ini mudah beradaptasi di gurun pasir yang panas. Menurut kamu adakah hewan lain yang bisa dijadikan alat transportasi di gurun?

Pelajari juga tentang makhluk hidup lainnya di sini, ya!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *